Apakah anda mengenal akuntansi? Jika ya, apakah akuntansi itu? Siapa sajakah yang memerlukan? Dan siapakah yang menghasilkan? Seringkali kita sulit menjawab pertanyaan itu, meskipun dalam kehidupan sehari-hari banyak individu atau organisasi usaha yang telah menerapkan dan menggunakan akuntansi untuk mengambil keputusan yang penting.
Misalkan orang tua anda mempunyai 2 (dua) orang anak yaitu anda dan kakak anda. Kebetulan tahun ini anda harus melanjutkan ke sekolah menengah dan kakak anda harus melanjutkan kuliah ke perguruan tinggi. Untuk membuat keputusan menyekolahkan lebih lanjut anda dan kakak anda, orang tua anda tentu membutuhkan informasi tentang besarnya biaya sekolah dan biaya kuliah yang harus ditanggung sampai anda berdua lulus. Orang tua anda juga membutuhkan informasi berapa penghasilan yang dimiliki tiap bulan, berapa jumlah tabungan yang sudah mereka miliki, apakah mereka perlu membeli sepeda motor baru untuk anda atau kakak saudara?
Contoh lain, dalam dunia bisnis misalnya sering kita melihat sebuah bank menerima permohonan pengajuan kredit dari calon nasabahnya dan bank harus memutuskan apakah permohonan itu harus dipenuhi atau harus ditolak. Untuk memutuskannya, bank memerlukan informasi seberapa besar kemampuan usaha calon nasabahnya, seberapa besar aset yang dimiliki yang akan dijadikan jaminan, besarnya kewajiban saat ini yang dimiliki nasabahnya.
Untuk informasi yang berkaitan dengan biaya kuliah, jumlah penghasilan, jumlah tabungan, biaya untuk pembelian kendaraan dan informasi sejenis tersebut, apakah bisa disebut dengan informasi akuntansi? Dan untuk informasi tentang jumlah aset, jumlah utang, pendapatan dan laba usaha dari calon nasabahnya itu apakah bisa disebut sebagai informasi akuntansi?
Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, marilah kita pahami lebih dahulu beberapa konsep yang berkaitan dengan akuntans.
1. Pengertian Akuntansi
Akuntansi dapat didefinisikan dari dua sudut pandang, yaitu definisi dari sudut pemakai jasa akuntansi dan dari sudut proses kegiatannya. Dari sudut pandang pemakai, akuntansi dapat didefinisikan sebagai suatu disiplin ilmu yang menyediakan informasi berupa pelaporan keuangan yang diperlukan oleh pihak-pihak yang berkepentingan mengenai kegiatan ekonomi dan kondisi perusahaan. Dalam pengertian ini, akuntansi adalah suatu aktivitas jasa yang berfungsi untuk menyediakan informasi kuantitatif entitas ekonomi (usaha) terutama yang bersifat keuangan dan dimaksudkan untuk berguna dalam pengambilan keputusan ekonomi, dan dalam menentukan pilihan di antara serangkaian tindakan-tindakan alternatif yang ada.
Dari sudut pandang kegiatannya, akuntansi dapat didefinisikan sebagai proses pencatatan, penggolongan, pengikhtisaran, pelaporan dan penganalisaan data keuangan suatu organisasi (perusahaan).
2. Pengguna Akuntansi
Akuntansi diperlukan oleh berbagai pihak yang berkepentingan sebagai bahan pertimbangan untuk pengambilan keputusan ekonomi baik pihak internal maupun pihak eksternal yang menyelenggarakan kegiatan akuntansi. Beberapa pengguna informasi akuntansi meliputi:
a. Pemilik / owners/ Investor
Informasi akuntansi diperlukan baik oleh calon investor atau investor. Calon investor perlu melakukan analisis risiko dan hasil pengembalian yang diharapkan dapat diterima dari rencana penanaman modal yang akan dilakukan. Setelah menjadi investor mereka perlu untuk memonitoring kinerja perusahaan. Investor melakukan kegiatan baik perencanaan dan monitoring investasinya melalui analisis laporan keuangan perusahaan.
b. Kreditur
Kreditur membutuhkan informasi untuk menilai kemampuan debitur atau calon debitur untuk memenuhi kewajiban pembayaran pokok pinjaman dan bunganya. Kemampuan untuk mengembalikan pinjaman ini sangat tergantung pada besarnya keuntungan (laba) dan arus kas yang dihasilkan dari kegiatan operasi perusahaan debitur. Melalui analisis laporan keuangan perusahaan debitur, kreditur dapat mengetahui kondisi di atas.
c. Karyawan
Karyawan berkepentingan untuk mengetahui profitabilitas dan stabilitas perusahaan dimana mereka bekerja karenakelangsungan hidupnya sangat tergantung kondisi perusahaan tersebut termasuk pula jaminan hidup setelah mereka pensiun. Akuntansi dapat memberikan informasi yang diperlukan oleh karyawan tersebut.
d. Pelanggan
Pelanggan mempunyai kepentingan dengan kelangsungan hidup perusahaan terutama mereka yang sangat membutuhkan produk produk perusahaan dalam jangka panjang dan sulit untuk digantikan oleh produk perusahaan lainnya.
e. Pemerintah
Salah satu sumber pendapatan pemerintah adalah dari sektor pajak. Perusahaan merupakan salah satu wajib pajak. Pemerintah berkepentingan untuk memperoleh informasi yang dapat digunakan untuk menetapkan jenis pajak dan besarnya kewajiban pajak yang harus ditanggung dan dibayar oleh perusahaan tersebut.
f. Pemasok
Pemasok atau supplier berkepentingan untuk mengetahui kemampuan perusahaan untuk memenuhi utang atas pembelian barang atau jasa dari mereka pada saat jatuh tempo. Informasi akuntansi dapat memberikan (gambaran) tentang besarnya aset lancar yang dapat menjamin pembayaran utang utang di atas.
g. Manajer
Manajer adalah orang yang diberi wewewnang oleh pemilik untuk mengoperasikan perusahaan. Untuk itu manajer membutuhkan informasi akuntansi guna perencanaan dan pengendalian operasi perusahaan.
h. Masyarakat
Laporan keuangan dapat menyediakan informasi kecenderungan (trend) dan perkembangan terakhir kemakmuran perusahaan serta rangkaian aktivitasnya. Informasi ini berguna untuk menilai kontribusi perusahaan terhadap ekonomi nasional misalnya jumlah orang yang dipekerjakan, jumlah modal yang ditanamkan dalam perusahaan.
3. Bidang-bidang Akuntansi
Dalam praktik sehari-hari akan ditemukan bidang-bidang spesialisasi akuntansi. Umumnya terdapat dua bidang yang lazim ditemukan yaitu bidang akuntansi keuangan dan akutansi manajemen. Namun demikian bidang bidang akuntansi dapat meliputi:
a. Akuntansi Keuangan
Merupakan bidang akuntansi terutama yang berkaitan dengan pencatatan dan pelaporan keuangan perusahaan yang ditujukan terutama kepada pihak-pihak eksternal perusahaan seperti investor, kreditor, lembaga pemerintah, pelanggan, pemasok dan masyarakat.
b. Akuntansi Manajemen
Merupakan bidang akuntansi yang termasuk didalamnya akuntansi keuangan dan data-data keuangan estimasian yang berguna bagi manajer untuk menjalankan operasi perusahaan sehari-hari dan merencanakan masa depan operasi perusahaan.
c. Akuntansi Biaya
Merupakan bagian dari akuntansi manajemen yang berhubungan dengan pencatatan dan pelaporan biaya biaya perusahaan. Akuntansi biaya ini bermanfaat bagi manajemen untuk merencanakan dan mengendalikan biaya biaya perusahaan.
d. Perpajakan
Merupakan bidang akuntansi yang berhubungan dengan perencanaan penghitungan, pencatatan dan pelaporan pajak-pajak yang menjadi kewajiban perusahaan untuk dibayarkan kepada pemerintah berdasarkan Undang-Undang Perpajakan yang berlaku.
e. Pemeriksaan Laporan Keuangan (Auditing)
Merupakan bidang akuntansi yang berhubungan dengan pemeriksaan kewajaran pencatatan dan pelaporan keuangan yang disusun dan dipublikasikan oleh manajemen perusahaan.
f. Penganggaran
Merupakan bidang akuntansi yang berhubungan dengan penyusunan rencana secara terinci untuk mencapai sasaran yang ditetapkan perusahaan seperti penjualan, biaya, aset dan laba.
g. Perancangan Sistem Informasi
Merupakan bidang akuntansi yang meliputi kegiatan identifikasi kebutuhan informasi untuk kepentingan internal maupun eksternal yang akan membantu manajemen untuk mengawasi dan mengendalikan jalannya operasi perusahaan.
h. Pemeriksaan Internal
Merupakan bidang akuntansi yang berhubungan dengan kegiatan pemeriksaan efisiensi dan efektivitas operasi perusahaan dan untuk menjamin bahwa para karyawan dan bagian bagian dari perusahaan telah melaksanakan prosedur dan rencana yang ditetapkan manajemen
i. Akuntansi Pemerintahan atau Sektor Publik
Merupakan bidang akuntansi yang berhubungan dengan pencatatan dan pelaporan keuangan pada organisasai pemerintahan atau organisasi yang memberikan jasa publik.
j. Konsultasi Manajemen
Merupakan jasa yang dapat diberikan oleh akuntan selain yang berhubungan dengan akuntansi seperti studi kelayakan, susunan organisasi, analisis data ekonomi dan lain-lain.
0 Response to "Pengertian dan Ruang Lingkup Akuntansi"